Bentuk array fungsi LOOKUP mencari nilai tertentu di baris atau kolom pertama sebuah array dan mengembalikan nilai dari posisi yang sama di baris atau kolom terakhir dari array tersebut.
Gunakan bentuk array saat kita harus mencari dari daftar nilai yang ukurannya kecil atau ketika nilainya tetap setelah sekian lama.
Syntax atau bentuk penulisan Fungsi LOOKUP ARRAY :
=LOOKUP(lookup_value; array)
Keterangan :
lookup_value : Nilai yang dicari oleh LOOKUP dalam sebuah array. Argumen Lookup_value bisa berupa angka, teks, nilai logika, nama range atau referensi yang merujuk ke sebuah nilai.
array : Sebuah rentang sel yang berisi teks, angka, atau nilai logika yang ingin Anda bandingkan dengan lookup_value.
Berikut contoh penulisan Fungsi LOOKUP ARRAY seperti berikut :
Contoh lainnya jika menggunakan range array :
Untuk penggunaan fungsi ini yang harus kita perhatikan adalah bahwa Nilai-nilai dalam array harus disusun dalam urutan naik (dari kecil ke besar) kalau tidak, maka LOOKUP mungkin tidak menghasilkan nilai yang benar. Teks huruf besar dan huruf kecil dianggap sama saja (non case sensitive).
Fungsi LOOKUP ini akan cukup membingungkan terlebih karena memang banyak syarat atau argument yang harus dipenuhi dalam penggunaannya. Oleh karena itu, bagi pemula kami sarankan bahkan microsoft sendiri lebih menyarankan menggunakan fungsi VLOOKUP dan HLOOKUP Excel ketimbang harus menggunakan fungsi LOOKUP Excel ini.
Comments
Post a Comment